Tim Pembuatan Laporan Mendapatkan Reward dari Ketua MS Kualasimpang

Kualasimpang|ms-kualasimpang.go.id
Senin pada tanggal 22|8|2017 pukul 08:00 wib Drs. Ahmad Sobardi, S.H.,M.H Ketua Mahkamah Syar’iyah Kualasimpang memberikan reward sekaligus menyampaikan terima kasih kepada tim pembuatan laporan akhir bulan sesuai dengan bidangnya.
Apel yang di laksanakan di depan halaman gedung kantor Mahkamah Syar’iyah Kualasimpang di ikuti oleh seluruh Hakim, Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga honorer Mahkamah Syar’iyah Kualasimpang.
Dalam arahan Drs. Ahmad Sobardi, S.H.,M.H Ketua Mahkamah Syar’iyah Kualasimpang mengatakan pemeberian reward ini Karena tim pembuatan laporan telah bekerja sesuai dengan ketentuan bahwa telah menyelesaikan dan mengirimkan laporan sebelum batas waktu yang telah di tentukan.
Adapun tim pembuatan laporan antara lain:
1. Anny Suryani, S.A.g (Panmud Hukum)
2. Nurul Hijrah, S.A.g (Panmud Jinayah)
3. Yusnidar, S.H (Panitera Pengganti)
Pemberian Reward juga sebagai pemicu bagi tim pembuatan laporan untuk terus berkarya sehingga anggota lain terinspirasi untuk lebih bekerja sesuai dengan tugas pokoknya dan memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat.
Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan cendera mata dari Ketua Mahkamah Syar’iyah Kualasimpang Drs. Ahmad Sobardi, S.H.,M.H kepada tim pembuat laporan.
Tim Redaksi. F_A.
