WKPA Bangko Bangga dengan Kinerja Satkernya
Bangko | pa-bangko.go.id
![]() Wakil Ketua PA BangkoDra. Ma’ripah |
Wakil Ketua Pengadilan Agama Bangko, Dra. Ma’ripah, menegaskan bahwa kemajuan yang dicapai PA Bangko adalah hasil kerja sama seluruh unsur yang ada di PA Bangko hal ini merupakan kebanggaan bagi dirinya yang tak terhingga.
Berbagai prestasi yang dicapai PA Bangko diantaranya sebagai urutan ke-2 sementara kontributor teraktif berita untuk PA se Indonesia tahun 2013, juga masuk dalam 124 PA kategori laporan perkara tervalid tingkat nasional tidak terlepas dari kerja keras dari Jurdilaga dan Tim Siadpa Plus PA Bangko serta dukungan dari seluruh pegawai PA Bangko.
“Saya sangat bangga dengan kemajuan PA Bangko ini, meski unsur pimpinan tidak lengkap karena belum ada pengganti ketua yang lama namun kekompakan rekan-rekan tetap terjaga,”ungkapnya
Bahkan semangat para pegawai cenderung meningkat hal tersebut terlihat dari komitmen tim IT PA Bangko untuk memacu peningkatan kualitas website dengan melengkapi fitur-fitur yang dapat menjadi sumber informasi bagi masyarakat, diantaranya penambahan menu pendaftaran perkara secara online yang kini telah dapat di akses oleh masyarakat pencari keadilan.
‘’Prestasi ini bukan milik tim saja tapi adalah milik bersama, kita harus tetap maju bersama, bersama kita bisa,’’ tegasnya. (Habib-Jurdilaga PA Bangko/ PTA Jambi)

